Jumat, 23 Maret 2018

Gordi Coffee Shop


Sudah sering kami melewati bangunan ini saat waktunya pulang kerja menuju rumah. Saat itu saya masih berstatus karyawan. Sembari bertanya-tanya, itu tempat apa ya? sepertinya Coffe Shop. Hingga suatu hari kami memutuskan untuk mampir. Meskipun letaknya agak tidak di jalan besar, tapi tempatnya menarik, ambiencenya nyaman, dan tata letak furniturenya terlihat apik.


Masuk ke dalam Gordi HQ, setelah memilih menu kami pun tertarik untuk duduk di area outdoor namun tetap duduk di kursi bukan di area taman. Oh iya, di sini outdoornya ada yang duduk di taman ala piknik gitu loh. Gemas.




Pacaran Time!!! Hihihi. Curi-curi waktu menikmati waktu berdua saja dengan suami, mengisi perut dengan makanan enak sambil bertukar cerita mengenai apapun, mulai dari timeline instagram sampai harapan kami berdua ke depan nantinya. By the way, walaupun harganya makanan minuman di sini tidak murah but it was a good time for us.


Selain suasananya di area makan outdoor yang asri, satu lagi hal yang saya suka di sini adalah toiletnya yang bersih diperindah dengan dekorasi minimalis yang cantik. I like it.


It was a good time.

1 komentar:

  1. The Best Fortunes Casino in Thailand - Xn--O80B910a26eepc81il5g
    The Best Fortunes Casino in Thailand · The best fortunes casino 메리트 카지노 쿠폰 in Thailand · The best fortunes casino in Thailand · Top 10 online casinos in Thailand · Asian gambling site

    BalasHapus

Lil Convo with Hubby